Skip to content

Selain Akarnya, Inilah 3 Manfaat Daun Ginseng untuk Kesehatan

Sudah sejak lama akar ginseng digunakan untuk menjaga kesehatan tubuh. Manfaat inilah yang kemudian membuat harga akar ginseng cukup mahal. Di samping itu, selain akarnya, daun ginseng juga memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh. Namun demikian, daun ginseng ternyata dijual dengan harga yang lebih murah. Penasaran dengan manfaat daun ginseng, berikut ini uraiannya.

  1. Mengandung Antioksidan dalam Menangkal Radikal Bebas

Daun ginseng mengandung antioksidan yang sangat bermanfaat untuk tubuh dalam menangkal radikal bebas. Selain itu, antioksidan juga dibutuhkan dalam menjaga kesehatan kulit. Dengan mengkonsumsi daun ini secara rutin, khasiat yang akan didapat adalah menghindarkan kulit dari penuaan dini.

  1. Merupakan Sumber Energi agar Tubuh tidak Mudah Lelah

Daun ginseng juga memiliki kandungan vitamin B yang cukup kaya. Vitamin B ini bermanfaat sebagai sumber energi dalam tubuh. Manfaat daun ginseng yang lain yaitu untuk mengatasi kelelahan dan memperbaiki sel-sel rusak dalam otot dan ligamen. Bagi orang yang sering beraktivitas berat dan sering berolahraga sangat dianjurkan untuk rajin mengkonsumsi daun ginseng.

  1. Meningkatkan Vitalitas Pria dan Wanita

Manfaat yang lain dari daun ginseng adalah untuk menjaga vitalitas tubuh, baik pada pria maupun wanita. Dengan demikian hubungan rumah tangga dapat menjadi semakin romantis.

Demikianlah manfaat-manfaat daun ginseng untuk kesehatan. Selain akarnya, daun ginseng ternyata juga menyimpan manfaat yang tidak sedikit untuk kesehatan. Manfaat kesehatan lainnnya bisa dibaca di healthida.com.